Cara merawat bayi baru lahir ?

Anak merupakan anugerah dari Tuhan yang tidak ternilai harganya, acapkali pasangan usia muda kebingungan dan merasa khawatir dalam merawat bayi baru lahir. Peran sebagai orang tua memang perlu penyesuaian, kehadiran bayi awalnya menguras tenaga dan emosi. Berikut beberapa tips untuk merawat bayi baru lahir.

Ukuran lambung bayi masih kecil, sehingga agar bayi tidak kelaparan ibu perlu memberi susu dalam jumlah yang sedikit tampi sering. Biasanya bayi akan menyusu setiap 2 – 3 jam pada beberapa hari pertamanya. Bagaimana bila bayi tidur terus? Bayi perlu dibangunkan dan tetap diberi susu, jangan sampai bayi tertidur ketika menyusu. Tanda bayi lapar bisa menangis dengan kuat, mengisap tangannya atau mengecap seperti mencari puting.

Setelah menyusu, kebanyakan bayi akan mengeluarkan lagi susu tersebut atau disebut gumoh. Hal ini terjadi karena katup pemisah antara esofagus dan lambung bayi belum berfungsi sempurna, selain ukuran lambung bayi yang kecil. Posisikan bayi dengan kepala lebih tinggi daripada perutnya setelah menyusu dan biarkan ia bersendawa.

Bayi baru lahir akan tidur selama 18 – 20 jam per hari bila dijumlahkan. Pada malam hari usahakan lampu lebih redup, suara lebih hening, suhu udara yang nyaman sehingga ia lebih tidur lama. Bayi juga diajak bermain di siang hari sehingga ia dapat tidur lebih lama ketika malam hari.

Bayi baru lahir belum dapat mengatur suhu tubuhnya seperti anak ataupun orang dewasa. Usahakan agar bayi tidak kedinginan atau kepanasan, seperti memakaikan pakaian hangat, topi, dan membedong bayi.

Salah satu masalah yang paling sering timbul juga ruam popok atau munculnya bintik – bintik kemerahan di kulit bayi. Usahakan bokong bayi tetap bersih dan kering, popok sering diganti, dan tidak disarankan membersihkan kulit bayi dengan tisu basah yang mengandung alcohol.

Bayi baru lahir terutama yang mendapat asi eksklusif biasanya selalu buang air besar setelah menyusu, namun ada juga bayi yang buang air besar dua kali per minggu. Perhatikan konsistensi kotorannya maupun cara bayi mengejan.

Orang tua baru biasanya bingung tentang apa yang dirasakan bayinya, namun dengan merawat bayinya serta memberikan asi dapat memberikan rasa nyaman padanya. Selamat merawat bayi tercinta ya Bu, semoga ibu dan bayinya bisa sehat dengan pemberian asi.